Perempuan Dimanapun dan Bagaimanapun Harus Hadir Sebagai Cahaya, Inilah Pesan Buku Perempuan Pemetik Cahaya

Posting Komentar
Cover Buku dari Penerbit Bitread
Buku Perempuan Pemetik Cahaya adalah salah satu buku antologi yang sarat inspirasi. Buku ini bercerita tentang 10 perempuan muslimah inspiratif baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Bagaimana para perempuan muslimah tersebut dengan kegiatan-kegiatan mereka mampu membawa kebermanfaatan kepada orang banyak.

Buku ini menggambarkan kalau 10 perempuan muslimah ini mampu menceritakan perjuangan mereka hingga menjadi pembawa perubahan dan kebermanfaatan bagi banyak orang. Ada yang bangkit dari keterperukan hingga akhirnya dia berhasil memberdayakan perempuan-perempuan lainnya. Ada yang mampu mencetak sejarah sebagai hakim perempuan muslimah pertama di dunia adidaya. Intinya buku antologi Perempuan Pemetik Cahaya mampu memberikan pembaca-nya banyak inspirasi bahwa DIMANAPUN DAN BAGAIMANAPUN PEREMPUAN HARUS HADIR SEBAGAI CAHAYA.


Sumber: Bitread
Buku antologi karya Geng Shalihah Menulis yaitu Muyassaroh, Haeriah Syamsudin, Rini Rahmawati, Steffi Fauziah, Lita Widi Onet, Hastin Pratiwi, Hindun Nissa, Dewi M, dan Lithaetr ini bisa membawa energi positif lewat tulisan mereka. Buku Perempuan Pemetik Cahaya ini memang diharapkan mampu membius pembaca lewat kisah inspiratif para perempuan muslimah yang menginspirasi. Pokoknya kalau udah baca buku ini dijamin bikin nagih deh. Yang pasti juga energi positif, rasa berjuang, dan pantang menyerah juga akan ikut tertular, setelah membaca buku ini. Buku ini pas banget buat perempuan yang sedang gelisah dalam menjalani kehidupan ini. Dikarenakan buku ini memang memberikan cahaya bagi pembaca-nya untuk menyadari kalau setiap perempuan itu adalah spesial, walaupun dalam keterbatasan sekalipun.

Jadi, baca aja deh buku Perempuan Pemetik Cahaya ini sekarang juga!
lithaetr
Seorang IRT yang ingin berbagi sepenggal kenangan dan kisah berharganya, agar dapat menjadi pelajaran dan manfaat bagi sesama. Saat ini masih terus belajar menjadi penulis dan pemerhati anak. Jika ingin mengajak penulis bekerjasama silakan saja hubungi via email ke lithaetr@gmail.com atau ke WhatsApp http://wa.me/628161977335.

Related Posts

Posting Komentar